Bermain Sore di Taman Balai Kota Bandung ( Low Budget Travel) - Bandung selalu mempunyai daya tarik untuk setiap wisatawan yang berkunjung ke kota ini. Salah satu daya tarik kota ini yaitu banyak nya ruang terbuka publik yang dapat dinikmati masyarakat secara gratis. Salah satu tempat yang diburu warga yaitu Taman Balai Kota Bandung
![]() |
Taman Balai Kota Bandung |
Letak dari Taman Balai kota yaitu berada dekat dengan area parkir Balai Kota Bandung. Hal yang menarik di tempat ini adanya labirin yang di bangun di bawah pohon yang besar. Tenang saja, labirin nya pun tidak terlalu rumit, pada saat kita mengelilingi labirin, terdapat banyak akses masuk dan keluar dari labirin.
![]() |
Labirin taman Balai Kota Bandung |
![]() |
Taman Balai Kota Bandung |
Waktu yang pas untuk berkunjung ke taman ini yaitu pada sore hari, suasana yang sejuk lebih membuat kita nyaman untuk berkeliling labirin dan berkeliling menikmati taman.
![]() |
Taman Balai Kota Bandung |
Selain labirin, taman ini juga terdapat kolam ikan dan tempat untuk bersantai - santai seperti kursi yang siap untuk di tempati para pengunjung. Letak taman Balai kota ini berada satu kawasan dengan Taman Dewi Sartika & Taman Badak.
![]() |
Kolam Ikan di Taman Balai Kota |
Ada juga taman yang letaknya tidak terlalu jauh dari Balai Kota yaitu Taman Vanda & taman Sejarah. Jadi kita bisa sekaligus mengelilingi taman - taman tersebut.
Posting Komentar